kemenaglebong.com(Humas MIN 2 Lebong)Kegiatan rutin yang dilakukan di Lingkungan MIN 2 LEBONG setelah kegiatan ‘kultum”. dilanjutkan dengan senam bersama kegiatan ini di lakukan di lapangan sekolah MIN 2 LEBONG di Desa ketenong 1 kecamatan pinang belapis kabupaten Lebong (Jum’at 05/05/2023).
Senam germas yang dilakukan guru dan para siswa berjalan dengan lancar karena siswa dan guru sangat bersemangat.
Senam pagi merupakan sebuah olahraga kebugaran jasmani yang menyehatkan sekaligus dapat mencegah dari berbagai macam penyakit. Untuk anak olahraga sangat bermanfaat bagi perkembangan secara psikologis, sehingga dengan olahraga anak akan berkembang menjadi anak yang kuat dan sehat.
Banyak sekali manfaat dari gerakan senam diantaranya dapat melatih otot tubuh, menjaga kesehatan jantung, dan memperlancar peredaran darah. Apabila tubuh sehat maka kemampuan berkonsentrasi pun juga menjadi lebih baik.
Sebelum kegiatan senam dimulai semua siswa diarahkan untuk membuat barisan yang teratur dengan dibantu oleh Bapak dan Ibu Guru. Barisan depan diisi oleh siswa kelas VI, selanjutnya kelas V dan seterusnya hingga barisan paling belakang adalah kelas l.
Urutan barisan ini berdasarkan dari kelas yang paling tinggi supaya yang belum hafal dengan gerakan bisa meniru kakak kelas yang di depan.