Tingkatkan Kesadaran Lingkungan Para Siswa, MAN 2 Lebong Gelar Sosialisasi PBLHM(Peduli dan Berdaya Lingkungan Hidup di Madrasah)

kemenaglebong.com (Humas MAN 2 Lebong) Kebersihan lingkungan adalah salah satu faktor yang sangat penting dalam kehidupan manusia, baik lingkungan masyarakat maupun di lingkungan tempat tinggal kita sendiri. Wakil Kepala Bidang Kesiswaan MAN 2 Lebong, Widia Ningsih, S.Pd.I pada kesempatan ini mengadakan sosialisasi kepada seluruh siswa MAN 2 Lebong kelas X, XI dan XII di Musholla madrasah berkaitan dengan kebersihan lingkungan yaitu mengenai Gerakan PBLHM yang sudah sepatutnya ada di lingkungan madrasah, Selasa (19/09).

Seperti diketahui bahwa Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Madrasah (PBLHM) adalah aksi kolektif secara sadar, sukarela, berjejaring,  dan berkelanjutan yang dilakukan oleh madrasah dalam menerapkan perilaku ramah lingkungan hidup. Kegiatan sosialisasi yang diadakan di lingkungan Madrasah Aliyah Negeri 2 Lebong ini tentu saja bermaksud agar para peserta didik serta seluruh komponen yang ada di madrasah termotivasi dan saling bekerja sama dalam menjaga kebersihan lingkungan madrasah.

Widia dalam sosialisasinya menyampaikan bahwa hampir di seluruh tempat dapat kita lihat masih banyak yang tidak peduli terhadap kebersihan lingkungan dan membuang sampah sembarangan baik sampah organik maupun anorganik. Sampah-sampah tersebut dapat merusak pemandangan dan dapat menimbulkan wabah penyakit, oleh karena itu perlu adanya kesadaran dari manusia akan pentingnya kebersihan lingkungan Begitupun di lingkungan madrasah, peserta didik diberikan motivasi agar dapat meningkatkan kesadaran akan kebersihan lingkungan, terutama di MAN 2 Lebong dan tentunya mulai dari diri sendiri, mulai dari hal yang terkecil dan mulai dari sekarang, hal inilah yang harus warga madrasah lakukan, ujarnya.

Selain itu beliau menyampaikan bahwa “Tujuan Gerakan PBLHM ini adalah untuk mewujudkan penerapan perilaku ramah lingkungan hidup oleh warga madrasah, meningkatkan kualitas lingkungan hidup madrasah, dan lingkungan hidup sekitarnya. Kemudian secara tidak langsung telah mengajarkan siswa madrasah untuk lebih peka terhadap Gerakan PBLHM ini, dan tentu saja terdapat beberapa kebiasaan atau Perilaku Ramah Lingkungan Hidup (PRLH) yang harus dilakukan oleh warga madrasah, diantaranya adalah menjaga kebersihan, membuang sampah pada tempatnya, mengelola sampah dengan 3R (Reuse, Reduce, Recycle), menanam dan memelihara pohon/tanaman, serta kenyamanan dan produktivitas “, ungkap Widia.

Sementara itu, Kepala MAN 2 Lebong Zulkarnain,M.Mat di tempat terpisah menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan ini sebagai bentuk pembiasaan para peserta didik terhadap kebersihan. “Penanaman nilai dan pembiasaan diri untuk hidup bersih harus diberikan sejak dini kepada peserta didik kita tidak hanya di rumah tapi juga di madrasah, dengan metode pembiasaan, saling mengingatkan dan memberikan contoh, insyaallah akan membawa dampak positif bagi kemajuan madrasah ke depan terutama di bidang kebersihan”, ucap beliau.(WN)

Kantor Kementerian Agama
Kabupaten Lebong

Jl. Raya Jalur Dua Komplek Perkantoran Pemda Lebong-Tubei